Pos Satkamling PJKA Desa Sukmajaya Raih Juara 3 Tingkat Polres Metro Depok
Bogor, faktualtimes.com
Dalam rangka memeriahkan HUT Bhayangkara ke-79, Polres Metro Depok mengadakan lomba penilaian Pos Satkamling tingkat wilayah hukum (Wilkum). Salah satu yang ikut serta dalam perlombaan tersebut adalah Pos Satkamling PJKA yang berlokasi di Kampung Nanggela RT 03/01, Desa Sukmajaya, Kecamatan Tajurhalang, Kabupaten Bogor.
Penilaian dilakukan pada hari Senin, 16 Juni 2025 sekitar pukul 10.00 WIB oleh tim penilai dari Polres Metro Depok yang dipimpin oleh Iptu Kusnanto.
Sebelumnya, proses seleksi dilakukan di tingkat Polsek Tajurhalang oleh tim yang dipimpin langsung oleh Kapolsek Tajurhalang, Iptu Tamar Bekti Widiasih Jalmi, SH. Dari 7 desa yang ada di Kecamatan Tajurhalang, Pos Satkamling PJKA Desa Sukmajaya berhasil terpilih sebagai perwakilan untuk mengikuti seleksi di tingkat Polres.
Kerja keras dan kesiapan Pos Satkamling PJKA membuahkan hasil yang membanggakan. Dalam kompetisi yang cukup ketat tersebut, Pos Satkamling PJKA berhasil meraih juara 3 tingkat Polres Metro Depok. Capaian ini tentunya menjadi kebanggaan bagi warga Desa Sukmajaya dan Kecamatan Tajurhalang.
Kegiatan lomba Pos Satkamling ini merupakan bagian dari upaya untuk meningkatkan partisipasi masyarakat dalam menjaga keamanan lingkungan. Melalui perlombaan ini, diharapkan seluruh masyarakat semakin termotivasi untuk menghidupkan kembali sistem keamanan lingkungan (siskamling), serta mendirikan pos-pos kamling di setiap lingkungan tempat tinggal.
Perlombaan ini juga menjadi momentum penting dalam mempererat sinergi antara aparat kepolisian dan masyarakat demi menciptakan situasi yang aman dan kondusif.